Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi

Mengontrol asupan makanan setelah operasi adalah cara yang tepat agar bisa memenuhi kebutuhan energi yang diperlukan tubuh supaya bisa kembali ke rutinitas normal. Maka dari itu, anda mesti mengetahui Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi

Berjumpa kembali bersama kami agen resmi penjualan obat herbal online penyedia berbagai macam suplemen dan vitamin yang terbuat dari bahan alami tanpa terkontaminasi bahan kimia sedikitpun. Salah satunya menyediakan Chitosan Plus Capsule Original yang merupakan obat herbal yang berkhasiat dalam melawan dan mencegah kanker serta mengalihkan sel tumor, dan masih banyak lagi manfaatnya. Dapatkan kepuasan dan kenyamanan berbelanja online di Alfian Herbal, karena kami memberikan layanan ‘Kirim Barang Dahulu, Setelah Barang Sampai Baru Transfer Pembayaran‘ dan juga memberikan Garansi Uang Kembali Jika Pesanan Tidak Sampai.
Seperti biasanya, disini kami selalu memberikan informasi penting dan menarik mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kesehatan. Jika sebelumnya kami telah memberikan info mengenai Alasan Penting Mengapa Orang Dewasa Perlu Divaksin. Nah, dikesempatan ini yang akan kami sajikan adalah seputar Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi, simak langsung informasi lengkapnya berikut ini.

makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi-setelah-operasi

Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi — Pasca operasi, tubuh melakukan penyesuaian. Selain itu, dalam masa pemulihan bisanya tubuh membutuhkan asupan nutrisi lebih banyak. Mengkonsumsi jenis makanan tepat tentunya dapat mempercepat proses penyembuhan dan membantu mengurangi pembengkakan atau ketidaknyamanan yang anda alami setelah operasi. Makanan yang kaya protein seperti susu atau kacang-kacangan juga dapat membantu tubuh untuk memenuhi nutrisi dan mempercepat pemulihan.

Makanan Yang Baik Dikonsumsi Pasca Operasi

  • Protein

Asam amino dari protein terlibat langsung pada proses penyembuhan luka dan regenerasi jaringan. Protein terbaik berasal dari jenis makanan yang rendah lemak seperti unggas, ikan, makanan laut, telur, susu rendah lemak, daging tanpa lemak, produk kedelai, kacang polong, kacang lentil dan kacang-kacangan lainnya.

  • Karbohidrat

Karbohidrat adalah sumber energi utama otak dan juga mampu mencegah kerusakan otot. Karbohidrat yang tinggi serat seperti biji-bijian, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan dan polong-polongan sangat bermanfaat karena menurut The Diet Channel, jenis makanan tersebut dapat membantu mencegah sembelit sebagai efek samping yang umumnya terjadi karena mengonsumsi obat nyeri.

  • Lemak sehat

Lemak sehat tidak hanya memberikan energi, tetapi terlibat juga dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh pasca operasi. Selain itu, lemak sehat juga mampu membantu penyerapan vitamin dalam tubuh. Jika Anda termasuk yang baru saja menjalani operasi, maka dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang kaya lemak sehat seperti minyak zaitun, alpukat, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

  • Vitamin

Vitamin A dan vitamin C sangat penting dikonsumsi setelah operasi karena sifatnya yang mampu menyembuhkan luka. Vitamin A berasal dari sayuran berwarna oranye dan hijau gelap seperti wortel, ubi jalar, kangkung, bayam, dan brokoli.  Sedangkan makanan yang kaya vitamin C adalah jeruk, paprika manis, buah beri, kentang, tomat dan melon.

Selain mengonsumsi dua jenis vitamin yang sudah disebutkan di atas, mengonsumsi vitamin D, E, dan K juga sangat dianjurkan karena memegang peranan penting dalam memulihkan kondisi pasca operasi. Vitamin D mampu mempercepat penyembuhan tulang, vitamin E berfungsi melindungi tubuh dari radikal bebas, sedangkan vitamin K berperan dalam proses pembekuan darah.

  • Mineral

Jenis mineral seperti seng dan zat besi sangat dibutuhkan untuk penyembuhan luka dan sebagai asupan energi setelah operasi. Makanan kaya zat besi dan seng bisa ditemui pada semua jenis daging dan unggas, kacang-kacangan, buah aprikot, telur, roti gandum, dan sereal.

  • Air

American Cancer Society merekomendasikan mengonsumsi delapan gelas air setiap hari setelah operasi. Hal ini dikarenakan air membantu proses pembuangan dan metabolisme tubuh yang mampu membuang racun-racun lewat urine ataupun keringat. Oleh sebab itu, hidrasi memerankan peranan yang penting selama proses penyembuhan.

  • Makanan Berserat

Setelah operasi, penting untuk mengkonsumsi makanan yang kaya akan serat. Bahan makanan seperti roti gandum merupakan sumber yang baik bagi pencernaan.
Buah-Buahan dan sayuran segar juga merupakan sumber yang kaya akan serat. Selain itu, buah dan sayur juga kaya nutrisi penting seperti vitamin dan mineral. Sayur dan buah juga mampu mempercepat proses pemulihan dan mengatasi sembelit.

  • Makanan Kaya Antioksidan

Setelah operasi, perlu untuk mengkonsumsi makanan yang kaya antioksidan untuk melawan radikal bebas yang banyak dilepaskan selama operasi. Buah-buahan citrus seperti jeruk, atau apel yang mengandung banyak vitamin C (salah satu agen antioksidan) sangat baik dikonsumsi. Sayuran seperti brokoli, bayam, wortel, dan teh hijau, merupakan sumber yang baik dari antioksidan dan harus dikonsumsi sebelum dan setelah operasi untuk meminimalkan efek berbahaya dari operasi.

  • Makanan untuk menguatkan usus

Antibiotik biasanya diberikan setelah operasi untuk mengurangi efek berbahaya dari operasi. Namun antibiotik bisa mematikan bakteri baik dalam usus sehingga memengaruhi sistem kekebalan. Makanan fermentasi, seperti, kacang-kacangan, adalah sumber utama makanan untuk memperkuat usus.

  • Makanan mudah dicerna

Setelah operasi, sistem pencernaan kita tidak terlalu kuat. Karena itu tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang sulit dicerna.Sebaiknya konsumsi bahan makanan yang mudah dicerna, contohnya sagu.

Itu dia informasi yang dapat kami bagikan mengenai Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi yang kami dapat dari berbagai sumber. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan baru anda.

| Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi |

One thought on “Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi Setelah Operasi

Leave a comment